Parade Perayaan HUT Dekranas dan HKG PKK di Solo Targetkan Raih Rekor MURI

  • galo

Solopos.com, SOLO–Perayaan hari ulang tahun (HUT) Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas) ke-44 dan peringatan Hari Kesatuan Gerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (HKG PKK) ke-52 yang akan digelar di Solo pada Rabu-Sabtu (15-18/5/2024) menargetkan meraih rekor Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Hal itu disampaikan oleh Ketua Bidang Wirausaha Baru Dekranas sekaligus Ketua Panitia Kirab/Parade Perayaan HUT Dekranas ke-44, Endang Budi Karya, saat jumpa pers di Lobby Stadion Sriwedari, Minggu (12/5/2024).

Parade itu akan dimeriahkan oleh setidaknya sebanyak 20 kereta kuda atau biolet hias, 102 mobil hias, kriya, dan budaya, serta lebih dari 1.200 peserta jalan kaki yang merupakan ibu-ibu PKK se-Indonesia dengan mengenakan pakaian adatnya masing-masing.

“Kami sudah mendatangi MURI dan menanyakan apakah parade dekranas ini bisa mendapat rekor, setelah dicek file [syarat dan ketentuan] semuanya, MURI menyatakan ternyata belum pernah ada parade kendaraan hias sebanyak ini,” ungkap Endang.

Endang juga menjelaskan bahwa parade itu rencananya akan digelar pada Rabu (15/5/2024) pukul 14.00 WIB. Dengan rute diawali dari Stadion Sriwedari menuju Balaikota Solo. Adapun susunan parade itu, di bagian paling depan akan ada pasukan pengawal dari kepolisian, kemudian di belakangnya ada pejalan kaki berjumlah 80 orang dan diikuti kereta kuda atau biolet hias sebanyak 20 unit. Di belakangnya lagi ada ibu-ibu PKK yang berasal dari 38 provinsi se-Indonesia, baru kemudian 102 mobil hias dari perwakilan tiap Dekranas dan Dekranas Daerah seluruh Indonesia.

“Parade ini juga dilombakan. Dan karena ini [pesertanya] dari Dekranas seluruh Indonesia, kami meminta mobil hiasnya tidak sekadar hiasan biasa, tapi membawa identitas dan kebudayaan dari masing-masing daerah,” ungkap Endang.

Endang berharap acara perayaan HUT Dekranas ke-44 dan peringatan HKG PKK ke-52 nantinya bisa menghibur masyarakat Solo secara khusus dan Indonesia secara umum.

Pada jumpa pers itu, juga hadir Ketua Harian Dekranas, Tri Tito Karnavian. Tri menyampaikan bahwa acara perayaan HUT Dekranas ke-44 dan peringatan HKG PKK ke-52 itu diselenggarakan secara bersama karena alasan efisiensi waktu dan tempat.

“HUT Dekranas dirayakan tiap 3 Maret, HKG PKK tiap 4 Maret. Kebetulan saya Ketua Harian Dekranas sekaligus Ketua Umum PKK, untuk efisiensi dalam segala hal, kami memutuskan untuk mengadakan kedua acara itu satu tempat yang sama [di Solo] dan dalam waktu yang sama juga,” ungkap Tri saat jumpa pers di Lobby Stadion Sriwedari, Minggu (12/5/2024).

Selain itu, Tri juga menyampaikan bahwa kedua acara perayaan ini digelar dengan sangat berbeda dari tahun sebelumnya di Medan, Sumatera Utara. Perayaan kali ini dimeriahkan dengan berbagai macam kegiatan yang akan menghimpun lebih banyak orang karena selain parade, juga akan ada berbagai pameran dan panggung kesenian.

“Acara dimulai pada 15-18 Mei 2024, tapi pada malam 14 Mei 2024 akan ada makan malam bersama di Pracima Tuin Mangkunegaran, yang akan dihadiri oleh Ibu Negara [Iriana Jokowi] dan Ibu Wakil Presidan [Nuri Maruf Amin],” kata dia.

Sementara, saat ditanya oleh wartawan terkait alasannya memilih Solo sebagai tuan rumah penyelenggara acara itu, Tri menjawab bahwa menurut pihaknya Solo adalah tempat yang mudah dijangkau oleh banyak daerah lainnya di Indonesia serta secara sarana dan prasarana pendukung, menurut penilaian pihaknya di Solo sangat layak dan siap dengan gelaran besar-besaran.

“Sebelum-sebelumnya, acara seperti memang kami dari pusat yang menentukan. Dan lebih sering digelar di Jakarta. Tapi karena pandemi [Covid] kemarin yang menurut kami banyak terdampak adalah perajin-perajin di daerah maka kami adakan di daerah, yaitu di Medan. Dan selesai dari Medan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah meminta agar tuan rumah selanjutnya adalah Jawa Tengah khususnya Solo, maka kami gelar di Solo,” jelas dia.

Di akhir sesi bicaranya, Tri meminta maaf kepada masyarakat Solo karena selama gelaran itu, Solo akan padat pengunjung dari berbagai daerah seluruh Indonesia. Ia juga berharap agar masyarakat Solo terhibur serta berpartisipasi dalam perayaan HUT Dekranas ke-44 dan peringatan HKG PKK ke-52 nantinya.

Sekretaris Daerah (Sekda) Solo, Budi Murtono yang juga hadir dalam jumpa pers tersebut menyampaikan harapan yang sama dengan Tri Tito Karnavian.

“Acara ini adalah agenda nasional yang diselenggarakan Dekranas, saya berharap masyarakat Solo ikut berpartisipasi selama acara digelar nanti,” kata Budi saat jumpa pers di Lobby Stadion Sriwedari, Minggu (12/5/2024).